BIMA, BIMA TODAY.--- Setelah melakukan blusukan di Wilamaci, Waro dan Sondo, Kecamatan Monta dalam, kembali Pasangan Calon (Paslon) Hj. Indah Dhamayanti Putri SE- Drs. H. Dahlan, atau yang biasa disapa In- Dah tersebut, melakukan blusukan di Desa Tolouwi dan Desa Tolotangga, kecamatan setempat, pada Senin (9/11/2020).
Di Desa Tolouwi, menjadi "Lautan Manusia" yang berjejer untuk menyambut In- Dah baik disisi kanan dan kiri disepanjang jalan. Teriakan IDP- Dahlan, begitu menggema dan lanjutkan dua periode untuk In-Dah.
"Kita masih menginginkan beliau berdua (In-Dah, red) jadi Bupati dan Wakil Bupati,"tutur warga Tolouwi.
Usai melakukan blusukan di Desa Tolouwi, Paslon In- Dah, terus melangkah ke Desa Tolotangga. Disana, sudah mengantri warga untuk menunggu In- Dah yang mulai dari ujung timur desa setempat hingga di ujung barat yang berseragam kuning.
"Kami hadir disini, hanya sekedar berjabat salam dengan In- Dah. Karena, In- Dah, adalah 'primadona' bagi kami selaku warga Tolotangga,"ujar beberapa warga yang berdiri berjejer disepanjang jalan.
Paslon In-Dah, mengucapkan terima kasih pada warga Tolouwi dan Tolotangga, yang begitu setia menunggu kehadira kita. "Sekali saya ucapkan terima kasih pada seluruh,"ucapnya.
"Saya dan pak Dahlan, datang ke sini untuk memohon do'a dan dukungan semua warga agar memilih Nomor 3, Nomor 3 dan Nomor 3 pada Pilkada 9 Desember mendatang,"tutur In- Dah yang disambut oleh warga nomor 3 tetap dihati kami. (BT01)