BIMA, BIMA TODAY.--- Dalam pelaksanaan upacara bendera merah putih untuk memeringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 RI, pada Rabu (17/08/2022) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bima memilih tema "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat" dalam berbagai segi serta ekonomi secara nasional.
Dalam upacara tersebut yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) adalah, Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri SE, di Kantor Pemkab Bima, di Kecamatan Woha.
Dalam upacara tersebut, juga dihadiri Wakil Bupati (Wabup) Bima Drs. H. Dahlan M. Noer, Dandim 1608 Bima, Kapolres Bima, Wakapolres Bima, Ketua PN Raba Bima, jajaran Forkopimda, ketua dan pimpinan DPRD Kabupaten Bima, OPD, unsur TNI Polri, dan ASN serta undangan yang ada.
Teks Proklamasi dibacakan dengan hikmad oleh Ketua DPRD Kabupaten Bima, Muhammad Putera Ferryandi S.IP.
Muhammad Putera Ferryandi S.IP, Saat Membacakan Teks Proklamasi.Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, dalam amanatnya mengatakan, pada momentum peringatan hari kemerdekaan 17 Agustus 2022 ini, mari kita bersama- sama untuk segera keluar dari kesulitan ekonomi secara nasional dan daerah akan maju sebagaiman dengan tema yang kita angkat adalah "pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat". "Saya mengajak seluruh undangan yang ada, untuk mendo'akan semoga Indonesia akan lebih maju dan mandiri,"ajaknya.
Usai upacara, Bupati bersama Wakil Bupati Drs.H Dahlan M.Noer dan jajaran Forkopimda menyerahkan beberapa penghargaan. (BT01)